Time International, perusahaan pemegang lisensi 37 merek jam tangan terkemuka seperti Rolex, Tag Heuer hingga Chanel kini meluncurkan koleksi jam tangan terbaru produksi sendiri, dalam artian bukan franchise.
Merek ini dinamakan Revel, yang terinspirasi dari kata Revolution. Dengan target pasar yang lebih muda, mulai dari usia 25 hingga akhir 30 tahun, Revel diciptakan dengan model yang beragam, mulai dari fashionable, klasik dan modern.
Revel diluncurkan dalam lima seri, yakni Professional, Durable, Casual, Playful, dan Eternal. Harganya pun berkisar dari Rp 600 ribu hingga Rp 2,5 juta. Irwan Mussry, CEO Time International optimis bahwa produk lokal dengan materi yang kebanyakan diambil dari Jepang ini akan diterima di Indonesia karena desainnya sesuai dengan selera para urban.
Acara peluncurannya sendiri dilakukan di Supermal Karawaci, Tangerang kemarin (30/09/11). Diramaikan oleh selebriti Irwansyah, Shireen Sungkar, hingga girl band Seven Icon, acara ini juga bertepatan dengan dibukanya butik Watch Time yang ke-8 di Indonesia.
Selain Revel, merek lain yang dapat ditemui di butik Watch Time adalah DKNY, Fossil, Rip Curl, Time force dan Adidas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Isi Komentar Anda pada opsi Google/Blogger Untuk Anda yang memiliki Akun Google/Blogger.
Silakan Isi Komentar Dengan Baik Dan Bijak.